Minggu, 06 Mei 2012

Iran Prihatin terhadap Pakta AS-Afghanistan

Iran Prihatin terhadap Pakta AS-Afghanistan



Iran menyatakan keprihatinannya terhadap perjanjian yang ditandatangani oleh Amerika Serikat dan Afghanistan.

Pada hari Sabtu (5/512), Juru Bicara Departemen Luar Negeri Iran, Ramin Mehmanparast mengatakan sumber keprihatinan Iran adalah ketidakjelasan peran AS dan pangkalan militernya di Afganistan. Menurutnya, perjanjian itu hanya akan mengganggu kestabilan Afganistan dan meningkatkan kerusuhan.

Dia menambahkan, Tehran percaya bahwa penarikan pasukan asing dan penutupan pangkalan militer mereka adalah satu-satunya cara menghadiahkan perdamaian dan keamanan pada Afganistan.

Washington dan Kabul menandatangani perjanjian itu pada Selasa (2/5/12) untuk memperpanjang kehadiran AS di Afghanistan selama 10 tahun mendatang setelah rencana keluarnya seluruh pasukan NATO pada tahun 2014.

Presiden AS, Barack Obama datang ke Afganistan dan bertemu Presiden Afghanistan, Hamid Karzai. Keduanya menandatangani kesepakatan tersebut. Pada tahun 2024-lah pasukan AS akan meninggalkan Afganistan.

Pasukan NATO pimpinan Amerika telah berperang di Afghanistan sejak tahun 2001. Serangan awal mereka melengserkan Taliban dari kekuasaannya. Tapi kerusuhan terus meningkat di seluruh Afganistan meski 130.000 pasukan asing hadir di negara itu.[IslamTimes/r]

- Reviewer: Bocah Klepon - ItemReviewed: Iran Prihatin terhadap Pakta AS-Afghanistan Deskripsi: Iran menyatakan keprihatinannya terhadap perjanjian yang ditandatangani oleh Amerika Serikat dan Afghanistan. Pada hari Sabtu (5/512)... Rating: 4.5
◄ Newer Post Older Post ►