Sabtu, 12 Mei 2012

Ahmadinejad: Tekanan Tak akan Menggagalkan Tekad Bangsa Iran

Ahmadinejad: Tekanan Tak akan Menggagalkan Tekad Bangsa Iran



Presiden Iran Mahmoud Ahmadinejad menegaskan bahwa Republik Islam tidak akan mundur sedikitpun dibawah tekanan atau sanksi atas hak rakyat Iran.

“Hari ini, kita melihat ada beberapa negara di dunia yang berteriak-teriak memberikan tekanan dan mengesahkan resolusi anti Iran satu demi satu. Dan semua upaya tersebut ditujukan untuk menghambat kemajuan bangsa Iran dan merusak harga diri bangsa, “kata Ahmadinejad di kota timur laut Torbat-e Jam, Kamis, 10/05/12.

Ahmadinejad melanjutkan, “Mereka harus tahu bahwa bangsa ini tidak akan mundur bahkan sedikitpun atas hak asasi,”. Ahmadinejad juga mengatakan kepada negara-negara Barat untuk memperlakukan Iran menurut hukum internasional, keadilan, persahabatan dan rasa hormat.

Kepala eksekutif Iran juga menekankan bahwa cara-cara intimidasi telah berakhir. Dia mencatat bahwa “Mereka harus tahu bahwa bangsa ini telah membuat musuh menyesal sepanjang sejarah.”

Pernyataan Ahmadinejad muncul dalam merespon tuduhan Barat atas program energi nuklir yang menuduh Iran tengah mengembangkan senjata pemusnah massal. [Islam Times/on/Press TV]

- Reviewer: Bocah Klepon - ItemReviewed: Ahmadinejad: Tekanan Tak akan Menggagalkan Tekad Bangsa Iran Deskripsi: Presiden Iran Mahmoud Ahmadinejad menegaskan bahwa Republik Islam tidak akan mundur sedikitpun dibawah tekanan atau sanksi atas hak ra... Rating: 4.5
◄ Newer Post Older Post ►