Minggu, 13 Mei 2012

Besok Pagi, Iran & IAEA Akan Lanjutkan Pembicaraan di Wina

Besok Pagi, Iran & IAEA Akan Lanjutkan Pembicaraan di Wina



Iran dan Badan Energi Atom Internasional (IAEA) dijadwalkan akan melanjutkan pembicaraan mereka di Wina, Minggu, 13/05/12.

Pembicaraan yang akan diadakan di kantor perwakilan Iran di Wina tersebut dijadwalkan berlangsung pada 14-15 Mei. Pembicaraan akan memfokuskan kerangka kerja dan rencana praktis menyelesaikan sengketa luar biasa antara kedua belah pihak.

Utusan Iran untuk IAEA Ali Asghar Soltaniyeh awal pekan ini menyatakan, Tehran teta[ berharap hasil positif terkait pembicaraan dengan badan pengawas nuklir PBB itu.

"Kami berharap, pertemuan ini adalah pertemuan konstruktif dan sukses," kata Soltaniyeh kepada Reuters.

"Tujuan utama pertemuan adalah untuk bernegosiasi satu modalitas dan kerangka kerja untuk menyelesaikan masalah luar biasa dan menghilangkan ambiguitas," tambahnya.

Soltanieh juga mengatakan, hanya dengan adanya "kerangka" kerja sama masa depan yang disepakati, maka Iran bisa mempertimbangkan kembali permintaan IAEA untuk akses ke situs militer.

"Setiap tindakan akan dilaksanakan berdasarkan kerangka kerja ini," kata Soltanieh ketika ditanya apakah IAEA dapat mengunjungi situs Parchin, Tenggara Tehran.

Namun, Soltaniyeh juga mengatakan pengayaaan uranium yang menjadi sumber masalah dengan Barat adalah hak asasi Iran, "Kami tidak akan pernah menghentikan kegiatan pengayaan uranium di Iran," kata Soltanieh.

Iran juga akan melakukan negosiasi dengan enam kekuatan dunia pada dimensi yang lebih luas terkait program nuklirnya, dan hingga saat ini semua pihak telah sepakat untuk bertemu lagi di Baghdad pada 23 Mei mendatang.

Sementara itu, pekan lalu, Menteri Luar Negeri Iran Ali Akbar Salehi mengatakan, ia optimis pembicaraan dengan Amerika Serikat, Rusia, Cina, Jerman, Perancis dan Inggris akan membuat kemajuan. [Islam Times/on/Fars News Agency]

- Reviewer: Bocah Klepon - ItemReviewed: Besok Pagi, Iran & IAEA Akan Lanjutkan Pembicaraan di Wina Deskripsi: Iran dan Badan Energi Atom Internasional (IAEA) dijadwalkan akan melanjutkan pembicaraan mereka di Wina, Minggu, 13/05/12. Pembicaraa... Rating: 4.5
◄ Newer Post Older Post ►